Nyobakin | Negara - Data terakhir yang menyebutkan, penderita HIV/AIDS di Kabupaten Jembrana terbesar ketiga di Bali, disikapi serius pemkab setempat dengan meningkatkan penyuluhan bahaya virus ini.
"Saya sudah perintahkan setiap kegiatan pemerintahan maupun sekolah, untuk selalu menyelipkan pesan tentang bahaya HIV/AIDS," kata Bupati Jembrana, I Putu Artha, Selasa.
Dalam penyuluhan tentang HIV/AIDS, Artha ingin memberikan porsi lebih untuk remaja dan pelajar, karena dari waktu ke waktu penderita dari kalangan ini meningkat signifikan.
"Saat upacara bendera pada hari senin, saya minta ada petugas penyuluh HIV/AIDS yang memberikan pembekalan kepada siswa. Tidak perlu harus kepala sekolah sebagai pembina upacara, yang memberikan wejangan," ujarnya.
Sementara Koordinator Yayasan Citra Usadha Indonesia (YCUI) Jembrana, Nengah Suardana justru menganggap, peningkatan data jumlah penderita HIV/AIDS sebagai keberhasilan pembinaan dan penyuluhan selama ini.
"Dengan pembinaan, penyuluhan dan sosialisasi yang terus dilakukan, masyarakat menjadi sadar untuk memeriksakan dirinya lewat VCT. Kalau daerah lain jumlah penderita yang diketahui sedikit, karena kesadaran masyarakat untuk memeriksakan dirinya masih rendah," kata Suardana.(GBI)
Sumber : http://bali.antaranews.com/berita/36228/pemkab-jembrana-fokus-penanggulangan-aids
0 komentar:
Post a Comment